
Si Anak Pemberani
-
Ditulis olehAbdan Syakura
-
Dibuat tanggal
01 Aug 2024
-
Sekolah
SEKOLAH MENENGAH PERTAMA PERGURUAN ISLAM AR RISALAH
Siapakah Anak Pemberani itu?
Novel ini bercerita tentang Eliana yang terlahir sebagai anak sulung yang mengharuskannya menjadi kuat untuk menjaga adik-adiknya.Walaupun Eliana seorang anak perempuan, dia mempunyai keberanian yang luar biasa, keberanian Eliana dalam melawan para penambang menginspirasi dia dan temannya membentuk geng buntal. Bersama temannya Eliana akan berusaha membela kebenaran dan keadilan, mereka juga berusaha membela kampung, lembah, dan sungainya dari rakusnya dunia luar yang merusak alam sekitar di kampungnya.
Novel si anak pemberani ini merupakan karya tere liye yang merupakan salah satu series dari cerita anak anak mamak. Novel ini bercerita tentang anakb ernama Eliana yang berusaha melawan semua para perusak.
Cerita si anak pemberani ini berbeda dengan dengan kebanyakan cerita. Novel ini menonjolkan sisi keberanian dan pantang menyerah dalam melawan perusak. Keberanian eliana dalam novel ini menjadi ciri khas dari novel si anak pemberani ini. Novel ii mengisahkan keberanian elian dalam melawan semua perusak hutan dan sungai kampungnya. Sifatnya yang gigih dan berani serta pantang menyerah di dalam cerita memiliki daya tarik tersendiri bagi para pembacanya.
Novel si anak pemberani ini menyadarkan kita akan pentingnya kegigihan, keberanian, dan pantang menyerah dalam berjuang dan melakukan sesuatu. Dari segi ceritanya sudah bagus, tetapi amat disayangkan ada satu BAB pada novel series si anak pemberani ini kurang cocok alur ceritanya dengan BAB lainnya pada novel series si anak spesial, yaitu pada Bab “malam pembuktian” dan BAB “senapan angin”. tapi secara keseluruhan semuanya sudah bagus, dengan gaya bahasa novelnya yang menarik dan mudah dipahami, serta kosa kata yang lengkap dengan terjemahannya. Novel ini bisa dibaca oleh semua kalangan, dari usia kecil, remaja, hingga dewasa.
0 komentar